Joss! Berikut Para Pemenang Lomba Defile Yel-Yel

Tampak Bupati Lebong, Kopli Ansori saat foto bersama para pemenang/RMOLBengkulu
Tampak Bupati Lebong, Kopli Ansori saat foto bersama para pemenang/RMOLBengkulu

Usai diselenggarakan lomba Defile Yel-Yel dalam rangka HUT Kabupaten Lebong ke-20 dan DWP ke-24 Kabupaten Lebong, yang diselenggarakan Rabu (13/12) sekitar pukul 11.00 WIB.


Masih berlokasi yang sama di Pendopo Rumah Dinas (Rumdin) Bupati Lebong. Sore harinya, diumumkan para pemenang lomba Defile Yel-Yel dalam rangka HUT.

Dalam kegiatan itu, Tim Setda berhasil menjadi juara pertama pada lomba defile Yel-Yel, juara kedua jatuh kepada RSUD Lebong.

Lalu, juara ketiga didapat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Lebong, juara keempat didapat Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (PUPR-P), Bappeda Juara kelima, Juara Keenam BKD, serta Dukcapil juara Favorit.

Ketua Panitia HUT Kabupaten Lebong, Fakhrurozi mengatakan, bahwa para juara diumumkan usai dinilai oleh para juri yang berkompeten.

"Nanti untuk juara pertama sampai juara ketiga akan ditampilkan pada malam acara ramah tamah," kata Plt Asisten I Setda Lebong tersebut, Rabu (13/12) malam.

Pada saat lomba, 24 tim Defile Yel-yel tampil memukau dan Bupati Lebong, Kopli Ansori yang hadir langsung menyaksikan dan memberikan spirit sambil duduk di depan panggung.

Berbagai yel-yel yang membakar semangat dan membangun atmosfer kebangsaan diteriakkan oleh masing-masing kelompok.

"Kita dari panitia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi sehingga kegiatan lomba ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses," demikian Asisten I.

Sementara itu, salah satu pemenang, yakni Kepala Tata Usaha (TU) RSUD Lebong, H Dahril mengaku bangga usai kekompakan yang ditampilkan jajarannya.

"Kita juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi. Harapan kita kekompakan ini tidak hanya pada saat lomba saja, tapi kompak dalam memberikan layanan terbaik kepada masyarakat," sebutnya.

Hal senada disampaikan Kadis Kesehatan Kabupaten Lebong, Rachman, mengucapkan selamat kepada jajaran RSUD Lebong. Menurutnya, kekompakan itu harus tetap terjaga.

"Selamat. Tetap berkreasi dan inovatif. Dan Tetap memberikan pelayanan terbaik. Sesuai moto RSUD, yaitu Sehati (Sepenuh Hati Melayani)," demikian Rachman.